Kegembiraan Anak-Anak Bermain Bola di Lokasi Pra TMMD Desa Jadikarya dan Bojong

    Kegembiraan Anak-Anak Bermain Bola di Lokasi Pra TMMD Desa Jadikarya dan Bojong

    PANGANDARAN JAWA BARAT – Kebahagiaan terpancar dari wajah anak-anak di Desa Jadikarya dan Desa Bojong, Kecamatan Langkap Lancar, Kabupaten Pangandaran. Di tengah proses pembangunan jalan, mereka menikmati momen kebersamaan dengan para prajurit bermain sepak bola di atas tanah merah yang baru diratakan oleh Satuan Tugas (Satgas) Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) kodim 0625/Pangandaran, Kamis 6 Fenruari 2025.

    Keceriaan ini terlihat saat beberapa anak setempat dengan antusias menendang bola bersama seorang anggota TNI yang mengenakan seragam loreng lengkap dengan sepatu bot hijau. Suasana penuh keakraban ini semakin menghangatkan hubungan antara warga dan Satgas Pra 
    TMMD yang tengah bertugas membangun akses jalan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    Sementara 2 orang anak yang bermain sepak bola itu: Andi dan Sukmana saat dikonfitmasi oleh beberapa wartawan menyampaikan, kehadiran TMMD di desa ini sangat menyenangkan sekali, mereka semua ramah-ramah. Apalagi dilokasi yang baru diratakan ini kami anak-anak diperbolehkan main sepak bola, malahan hari kemaren itu sampai ada 8 bapak Tentara yang ikut bermain bola dengan kami. Sungguh kami sangat senang sekali "katanya".

    Pembangunan jalan ini merupakan bagian dari program TMMD yang bertujuan untuk membuka akses transportasi yang lebih baik bagi warga desa, sekaligus menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. Tidak hanya bekerja keras dalam pembangunan infrastruktur, anggota Satgas juga menunjukkan kedekatan mereka dengan masyarakat setempat, terutama anak-anak, melalui kegiatan yang menyenangkan seperti ini.

    Momen kebersamaan ini menjadi bukti bahwa TMMD bukan sekadar tentang pembangunan fisik, tetapi juga tentang mempererat hubungan sosial antara TNI dan masyarakat. Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, diharapkan pembangunan jalan ini dapat segera selesai dan memberikan manfaat bagi warga Desa Jadikarya dan Desa Bojong.**.

    pangandaran jawa barat
    Anton Atong Sugandhi

    Anton Atong Sugandhi

    Artikel Sebelumnya

    Evakuasi Korban Tenggelam di Pantai Madasari,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Ketua Umum IKKT Buka Pertemuan Gabungan Pengurus IKKT PWA di Balai Sudirman
    Panglima TNI Dampingi Presiden RI Hadiri Harlah ke-102 Nahdlatul Ulama
    UNPM Preparatory Meeting Hasilkan Penguatan Komitmen Untuk Misi Pemeliharaan Perdamaian

    Tags